Selasa, 29 Mei 2018

Tekad PSMS Jawab Keraguan di Laga Tandang

PSMS Medan
MEDAN - Ada perhatian khusus saat PSMS Medan melakoni laga tandang di Liga 1. Tim berjuluk Ayam Kinantan ini selalu mendapatkan hasil minor dari lima kali lawatannya ke markas lawan. Bahkan satu poin pun tak mampu diboyong anak asuh Djadjang Nurdjaman ke Medan.

Alhasil, banyak yang meragukan PSMS tak mampu mencuri poin saat melakoni laga tandang. Apalagi Ayam Kinantan akan tampil pincang saat berhadapan dengan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat, 1 Juni 2018. Peluang PSMS untuk mencuri poin semakin sulit.

"Kalau anggapan masyarakat seperti itu pasti dan kami maklum. Kami juga tidak mau lagi begitu. Kami selalu berusaha terus dan saya sebagai pelatih selalu memotivasi pemain terus," ujar Djadjang, Selasa, 29 Mei 2018.

Namun, tanggapan tersebut siap ditepis juru taktik PSMS. Meski dihantui rekor buruk saat laga tandang. Menurut pelatih yang kerap disapa Djanur ini, evaluasi selalu dilakukan guna mematahkan rekor buruk tersebut.

"Ya segera memperbaiki keadaan dan kalau sebelum berangkat punya pikiran pesimis tidak juga. Kami selalu tetap berangkat dengan optimis," kata Djanur.
“Apalagi sudah beranjak dari kalah telak kemarin, dan sudah mengimbangi lawan Mitra Kukar, tapi kebobolan di menit akhir. Artinya secara taktikal sudah ketemu tinggal ke konsentrasi saja," ujar pelatih asal Majalengka ini. (mK).

Sumber Terpercaya : mbahKareb & beritaterjitu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar