Senin, 11 Juni 2018

Milan Tak Akan Jual Pemain Bintang di Musim Panas


MILAN - Direktur Olahraga AC Milan Massimiliano Mirabelli mengakui bahwa pihaknya menerima banyak tawaran. Meskipun begitu, mereka tidak akan menjual pemain terbaiknya ke klub lain pada musim panas.

Milan dinyatakan tidak lolos dalam pemeriksaan keuangan yang dilakukan oleh UEFA. Dengan kata lain, Milan dinyatakan bersalah telah melanggar aturan Financial Fair Play.

Akibatnya, Milan terancam mendapat denda atau yang terburuk mereka bisa didepak dari ajang Liga Europa pada musim depan. Oleh karena itu, mereka bisa terpaksa menjual pemainnya di bursa transfer musim panas.

Gianluigi Donnarumma, Suso dan Ricardo Rodriguez dikabarkan sudah masuk dalam daftar jual. Namun, Mirabelli mengatakan bahwa pihaknya tidak punya niatan untuk melepas pemain terbaik Milan dalam waktu dekat. 

"Milan menerima banyak tawaran, tetapi kami tidak berniat menjual pemain terbaik kami," kata Mirabelli kepada Sky Sport Italia.

“Kami hanya harus menunggu, dan kami sedang mempersiapkan pekerjaan kami untuk musim depan tidak peduli apa keputusannya. Itu sebuah petualangan. Kami tidak pernah kekurangan optimisme, tidak untuk klub atau untuk saya.”

Milan sendiri melakukan belanja jor-joran pada awal musim dengan mendatangkan banyak pemain baru seperti Andre Silva, Hakan Calhanoglu dan juga Leonardo Bonucci. Namun, hal itu justru tidak membuat mereka tampil bagus di Serie A dan akhirnya hanya bisa finis di peringkat keenam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar